Langsung ke konten utama

koni cup pt.3 : langit pun menangis



langit nampak murung, wajahnya kelabu penuh sendu. kemudian turunlah tetesan pertama air kesedihannya, diikuti jutaan tetes lainnya karena tak sanggup membendung lagi kondensasi emosi.
seorang gadis memandang langit yang mencerminkan isi hatinya ini...
lalu apakah yang membuat langit menangis sore ini?
dan apa pula yang membuat gadis berbaju biru penuh haru?

bagi yang menebak dia sedih karena ditinggal mati pelatihnya, kalian salah! karena gue masi idup!!
yup! gadis bernama windy ini pemain hoki putri dari SHC.
windy baru aja selese bertanding. Dan pertandingan penuh drama inilah yang membuat langit berlinang air mata.

biarkan gue bercerita dari awal...
...
okey gue gak tau awalnya darimana..T.T

sebagai permulaan, biar gue kasi tau kenyataan pahit yang menyertai tim SHC putri: kita mulai pertandingan hari ini dengan 4 orang sementara lawan 12 orang(di dalam lapang ada 5 orang termasuk kiper). banyak yang gak bisa dateng karena ada acara gitu deh.

dengan tekanan seperti itu kita bermain sebaik mungkin, namun kekuatan tekad saja tidak cukup. pada akhir babak pertama kami kehilangan 3 gol tanpa sanggup membalas. 10 menit babak pertama itu adalah 10 menit terlama dalam hidup kami.

tapi kemudian keajaiban terjadi. pada akhir babak pertama 1 pemain berhasil hadir. 
ketika turun minum doi langsung di dandanin habis-habisan untuk jadi kiper sama seluruh pemain. soalnya kostum kiper kan emang ribet. padahal udah dibilangin biar gue ama haiqal aja yang ngurusin, tapi tetep aja mereka mengerumuni yanti.

TOEEET! terompet tanda mulai pertandingan berbunyi, semua pemain masuk lapang. tapi windy masi masi sibuk membereskan beberapa detail pada kiper.

windi pun memutuskan merapikan  kiper sambil berjalan masuk lapang, windy bantu memasang helm dan lain-lain. HUP! selesai sudah, seraya kiper berjalan menuju gawang windy yang ada di dalam lapangan menyemangati kiper,"santai aja mbak, pasti bisa!", windy terdengar sangat mengkhawatirkan yanti. beberapa saat kemudian Windy terlihat bingung, clingak-clinguk, melihat kedua telapak tangannya yang terbuka lebar lalu berteriak"STICKKU!". karena terlalu mengkhawatirkan kiper sampe lupa bawa stick!.
dan setelah mendapat kiper baru kita gak kebobolan
dan pertandinganpun berakhir dengan skor 3-0.

kekalahan memang selalu membuat kita sedih, tapi jadikan itu sebagai pemacu semangat agar kita lebih baik lagi.
mungkin terdengar klise, tapi akankah mereka akan mempraktekannya? sudahkah anda? saya sedang mencoba

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Latihan di Lapangan KONI

 lapangan koni surabaya di sore hari  dua anggota hoki yang cewe juga dateng mengejar impian Melihat kegigihan anak muda dalam mengejar impiannya kadang memberi kita inspirasi . Gue  ngasi tao anak2 hoki ini untuk dateng latihan fisik. Gue sih skeptis bin pesimis mreka bakal dateng. Paling-paling Cuma segelintir. Tapi gue terkejut melihat jumlah yang datang hari ini(20-an). padahal sebelumnya gue udah dengar banyak protes dan keberatan. salut deh buat kalian. Sebenernya kejuaraan tinggal beberapa minggu lagi tapi kita baru latihan fisik kayak gini. Tujuan gue bukan melatih fisiknya, tapi jiwanya! Kalo mreka mau dateng ke tempat ini berarti mreka punya kemauan, dan karena hasil latihan hari ini begitu hebat gue yakin.. gue yakin...bakal.... Udah dulu yah udah sore mo pulang

Latihan Terakhir

Bagi kalian yang sekulah ato kuliah, semua hasil belajar akan di uji di ujian akhir yang namanya uas. Begitu juga dengan tim hoki ini, semua hasil latihan mereka selama ini akan diuji di kejuaraan ini, KONI CUP. Sejak gue ikut ekskul hoki ini dari jaman SMA, udah tiga kali tim ini melalui KONI CUP ini udah tiga kali juga gue jadi pemain. Tapi di KONI CUP keempat ini beda, gue jadi pelatih AKA coach!  ini foto gue di koni cup: taon 2008, 2009, n 2010: Besok adalah hari penentuan itu, kejuaraan paling dnanti sepanjang waktu, yang bisa gue lakuin sebagai coach setidaknya memberi latihan terakhir di lapangan yang sama dengan yang akan digunakan esok. Kebetulan kejuaraannya di lapangan gool futsa(100 rb perjam, pelajar diskon 25 persen, tempatnya megah n nyaman.), jadi kita bisa nyewa juga. Latihan ini bertujuan biar mereka beradaptasi dengan suasana kejuaraan dan kondisi lapang. Walo pada prakteknya yang nglatih mas fajar, gue sih Cuma nampang n ngasi dukungan m